Blitar Kota - Wali Kota Blitar melakukan pelantikan pengurus Lembaga Pembinaan dan Pengembangan TK Al-Qur'an (LPPTKA) Kelurahan dan Kecamatan, di Balai Kota Kusumowicitro Kota Blitar Rabu, (17/03/2021). Pelantikan ini bagian dari mengukuhkan pengurus LPPTKA, serta menyiapkan guru ngaji dalam memberikan pelajaran kepada generasi muda Kota Blitar.
Wali Kota Blitar, Drs. H. Santoso,M.Pd usai acara mengatakan, pelantikan ini dinilai sebagai bentuk apresiasi Pemerintah Kota Blitar kepada seluruh guru ngaji yang ada di Kota Blitar. Sebanyak 24 pengurus yang terdiri dari 21 orang asal masing-masing Kelurahan, serta tiga orang pengurus LPPTKA Kecamatan mengikuti kegiatan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Dalam kesempatan ini pula, Santoso menyampaikan pentingnya keseimbangan antara pengetahuan umum dan religi. Artinya, Santoso menginginkan agar generasi penerus bangsa asal Kota Blitar memiliki pengetahuan, berkarakter serta akhlaq yang baik. Santoso memimpin langsung pengucapan ikrar dan pengukuhan pengurus LPPTKA 2021 ini. Santoso juga berpesan, dengan dilantiknya pengurus LPPTKA ini akan menambah semangat guru ngaji untuk mengabdi dan menjalankan tugas dengan amanah, guna menciptakan generasi muda yang berakhlaq dan berbudi pekerti.
“Iyaa ini kita lakukan pengukuhan sebagai apresiasi kepada guru ngaji yaa, kita harapkan juga anak anak ini penerus bangsa tidak hanya baik dalam pengetahuannya tetapi juga religinya akhlaqnya juga,” kata Santoso
Santoso juga mengonfirmasi, tahun 2021 ini Pemerintah Kota akan menambah insentif Guru Ngaji di Kota Blitar yang sebelumnya 200 ribu, menjadi 300 ribu rupiah per bulan. (fik)
Berita Populer
by Administrator | 08 Jul 2021
by Administrator | 15 Feb 2021
by Administrator | 16 Apr 2021
by Administrator | 09 Jul 2021
by Administrator | 19 Mar 2021
by Administrator | 09 Jul 2021