Blitar Kota - Rabu (31/03/2021), Wali Kota Blitar menerima kunjungan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Blitar di ruang kerja Kantor Wali Kota Blitar. Kunjungan ini juga sebagai bentuk meningkatkan sinergitas antara BPN dan Pemerintah Kota Blitar, termasuk penyerahan sertifikat tanah milik Pemerintah Kota Blitar.
Wali Kota Blitar, Drs. H. Santoso, M.Pd usai kegiatan menjelaskan, pihaknya telah menerima sekitar 14 Sertifikat aset milik Pemerintah Kota Blitar. Menurutnya dari total 578 titik, terdapat 36 titik yang proses sertifikasinya selesai dalam waktu dekat. Santoso juga meminta tiga camat di Kota Blitar, segera melapor ke BPN jika ada aset yang belum terdata. Misalnya aset di Pengembang Perumahan yang terdapat Fasilitas untuk Umum (FASUM). Santoso juga menginstruksikan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Blitar untuk segera menginventarisir agar dapat diurus sertifikatnya.
“Hari ini kita menerima 14 Sertifikat dari BPN. Ini harapannya kalau masih ada yang belom terurus dimasing-masing wilayah kecamatan, saya minta untuk jalin koordinasi dengan BPN untuk menindak lanjuti. Segera kita selesaikan, agar aset menjadi hak milik Pemkot," jelas Santoso.
Menanggapi hal itu, Kepala BPN Kota Blitar Sukidi mengatakan, pihaknya siap menyelesaikan seluruh aset milik Pemerintah Kota Blitar yang belum bersertifikat. Sukidi juga menjelaskan, sertifikat dinilai penting karena menjadi satu bukti kepemilikan aset daerah. Pihaknya menambahkan, jika kedepan ditemukan aset milik Pemerintah Kota yang belum bersertifikat, BPN siap menindak lanjuti.
“Kalau totalnya ada 578, hari ini kita selesaikan 14 dan langsung kita serahkan. Nanti sisanya kita segera selesaikan, sama kalau ada laporan lain kita juga siap menindak lanjuti," sukidi.
Hadir dalam acara ini, Pejabat Sekretaris Daerah, Plt. Kepala DPUPR, Kepala BPN dan anggota lainnya, serta Camat yang ada di Kota Blitar. (fik)
Berita Populer
by Administrator | 08 Jul 2021
by Administrator | 15 Feb 2021
by Administrator | 16 Apr 2021
by Administrator | 09 Jul 2021
by Administrator | 19 Mar 2021
by Administrator | 09 Jul 2021