Blitar Kota - Senin, (15/03/2021) Wali Kota Blitar menghadiri silaturrahmi bersama Forkopimda Blitar Raya di Pendopo Sasono Adi Projo, Pemerintah Kabupaten Blitar. Kegiatan ini bagian dari meningkatkan koordinasi dan mewujudkan wilayah yang aman dan kondusif. Hal ini untuk menyikapi terjadinya kerusuhan yang terjadi di salah satu wilayah Kabupaten Blitar dan dekat Terminal Patria Kota Blitar beberapa waktu lalu, oleh beberapa oknum yang tidak bertanggung jawab.
Drs. Santoso, M.Pd, Wali Kota Blitar usai acara mengatakan, pihaknya mengapresiasi adanya kegiatan silaturrahmi ini. Menurutnya keamanan dan ketertiban di Blitar Raya harus diwujudkan dan dijunjung tinggi. Menanggapi hal ini pihaknya menyarankan untuk forkopimda terus melakukan pembinaan kepada seluruh perguruan silat yang ada di Blitar Raya. Meski ditengah pandemi Covid-19, Sanyoso berharap kamtibmas di Blitar Raya tetap dijaga kondusifitasnya. Pihaknya juga bangga dengan berbagai prestasi yang dihasilkan Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Blitar Raya. Santoso berharap, berbagai potensi dan keunggulan masyarakat dalam bidang olah raga bela diri dapat terus dikembangkan. Selain Santoso berharap agar seluruh atlet bela diri dalam hal pencak silat untuk bersatu dalam rangka mewujudkan kondisi Blitar raya yang aman dan kondusif.
“Hari ini bangga sekali ini ada Silaturrahmi forkopimda Blitar raya atas adanya kejadian yang tidak diinginkan beberapa waktu lalu, dan ini tadi disepakati untuk melakukan Deklarasi Damai IPSI dan mewujudkan Blitar Raya ini damai, tertib dan kondusif,” kata Santoso
Dalam kesempatan ini pula, dilakukan pembacaan ikrar Deklarasi Damai IPSI serta perguruan silat se Blitar Raya untuk mendukung serta mewujudkan wilayah Blitar Raya aman, tertib dan kondusif. (fik)
Berita Populer
by Administrator | 08 Jul 2021
by Administrator | 15 Feb 2021
by Administrator | 16 Apr 2021
by Administrator | 09 Jul 2021
by Administrator | 19 Mar 2021
by Administrator | 09 Jul 2021