Blitar Kota - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kecamatan Sananwetan melakukan monitoring dan asistensi protokol kesehatan jelang Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di beberapa sekolah yang tersebar di wilayah Kecamatan Sananwetan Kamis, (18/03/2021)
Camat Sananwetan, Heru Eko Pramono mengatakan, tujuan monitoring dan asistensi beberapa sekolah di wilayah Kecamatan Sananwetan ini untuk mengetahui sejauh mana kesiapan sekolah dalam menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 jelang Pembelajaran Tatap Muka yang rencananya akan dimulai pada tanggal 22 Maret 2021. Selama melakukan monitoring dibeberapa Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Dasar (SD) Heru menilai beberapa sekolah sudah layak dan sudah sesuai standart protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Heru menambahkan, beberapa sekolah yang menjadi sasaran dalam monitoring ini diantaranya SDK Santamaria, SMPN 4, 5, 6 dan 8. PTM ini akan dilakukan secara bertahap oleh masing-masing Unit Pelaksana Teknis (UPT) di wilayah Kecamatan Sananwetan
“Tujuan monitoring dan asistensi beberapa sekolah di wilayah Kecamatan Sananwetan ini untuk mengetahui sejauh mana kesiapan sekolah dalam menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 jelang Pembelajaran Tatap Muka,” jelas Heru.
Heru menyebut, monitoring ini akan terus dilakukan oleh Perangkat Kecamatan yang bersinergi dengan TNI-Polri selama proses PTM dimasa Pandemi Covid-19 berlangsung. (Fan)
Berita Populer
by Administrator | 08 Jul 2021
by Administrator | 15 Feb 2021
by Administrator | 16 Apr 2021
by Administrator | 09 Jul 2021
by Administrator | 19 Mar 2021
by Administrator | 09 Jul 2021