BKD Kota Blitar Usulkan 250 Formasi CPNS dan PPPK

Administrator 15 Mar 2021 34x Share
img-berita

Blitar Kota - Pemerintah Kota Blitar tengah mempersiapkan perekrutan CPNS dan Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kontrak (P3K) tahun 2021. Yang mana bulan ini akan memasuki tahap penyampaikan formasi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Blitar, Suyoto mengatakan, tahapan penyampaian informasi itu sesuai dengan petunjuk dari BKN RI. Pemerintah Kota Blitar sendiri sudah mengajukan jumlah formasi untuk CPNS dan P3K. Total ada 250 formasi yang diajukan. Suyoto mengaku belum bisa merinci berapa jumlah formasi CPNS dan formasi P3K karena belum ada persetujuan dari BKN. Jika sudah ada persetujuan dari pusat, akan segera dipublish melalui website resmi BKD Kota Blitar.

Disinggung mengenai jadwal seleksi, Suyoto mengatakan akan dibuka antara bulan Mei-Juni 2021, usai Hari  Raya Idul Fitri. Namun menurutnya jadwal itu bisa berubaha sewaktu-waktu menyesuaikan kondisi yang ada.

“Kalau sesuai informasi sementara setelah lebaran, tanggal pastinya kami belum menerima,” kata Suyoto, saat dikonfirmasi Jumat 12 Maret 2021.

Suyoto menghimbau agar masyarakat yang berminat mengikuti seleksi CPNS dan P3K, agar tidak mudah tergiur dengan informasi hoaks dan tawaran dari ognum tidak bertanggung jawab. (Kir)

Berita Populer

Peringati Hardiknas 2021, Pemerintah Kota..

by Administrator | 08 Jul 2021

UPTD LABKESDA KOTA BLITAR TERAKREDITASI P..

by Administrator | 15 Feb 2021

Wali Kota Blitar Sampaikan Laporan Ketera..

by Administrator | 16 Apr 2021

Program "Sambang Hati", Berikan Motivasi ..

by Administrator | 09 Jul 2021

Peresmian Gedung Kuliah Terpadu Akademi K..

by Administrator | 19 Mar 2021

Blitar, Tulungagung, Trenggalek, dan Kedi..

by Administrator | 09 Jul 2021